Copyright © ASY-SYA'IR
Design by Dzignine
Sabtu, 01 Januari 2011

Orang bodoh dan orang malang

Orang-orang bodoh itu.
Membakar uang untuk kesenangan.
Orang-orang malang itu.
Menanti tak kunjung datang.

Orang-orang bodoh itu.
Makan ayam, ikan, daging, sisanya lantas dibuang.
Orang-orang malang itu.
Mengais sebutir nasi untuk hidup.

Orang-orang bodoh itu.
Berpesta minuman haram jutaan rupiah.
Orang-orang malang itu.
Bersahabat dengan bohlam yang sudah hampir putus.

Orang-orang bodoh itu.
Duduk tenang dala alphard puith gading, dingin.
Orang-orang malang itu.
Berpeluh, lecet kaki hanya untuk dahaga, tapi kepanasan.

Orang-orang bodoh itu.
Bermimpi, maka terjadi ketika terjaga.
Orang-orang malang itu.
Hidup mereka penuh perjuangan.

Hah..!
Dunia ini aneh sekali bagi mereka.
Aneh sekali.

Selalu ada orang bodoh untuk orang malang.
Kasihan mereka, orang bodoh atau orang malang.

R.A.C.
Syair nomor 007.

0 komentar:

Posting Komentar